Rest Area Korem 063/SGJ Siap dengan Tenaga Kesehatan yang Mumpuni

    Rest Area Korem 063/SGJ Siap dengan Tenaga Kesehatan yang Mumpuni

    KOTA CIREBON - Libur Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1443  H  sudah berlalu satu pekan yang lalu, kegiatan euforia lebaran masih sangat terasa terutama para pelaku yang melaksanakan pulang kampung atau mudik. 

    Dengan kegiatan pulang kampung yang sebagian besar dari Ibukota Jakara menuju Provinsi Jawa Tengah dan Jawa Timur, pelaku mudik sudah mulai terlihat sejak H-5 Hari Raya. 

    Korem 063/SGJ yang tepat berada dijalur Pantura yaitu Jalan Brigjend Dharsono By Pas Kota Cirebon yang merupakan akses utama dilalui pemudik roda dua dan roda empat sehingga baik arus mudik maupaun balik, Korem 063/SGJ  menyiapkan rest area yang terletak di depan Primer Koperasi Kartika Gunung Jati. 

    Kapenrem 063/SGJ Mayor Inf U.S Karlan S.H saat ditemui untuk memberikan keterangan pers bertempat di Media Centre Penrem 063/SGJ Jalan Brigjend Dharsono By Pas Kota Cirebon, Minggu (8/5/2022).

    Menurut Kapen, Posko Rest area yang berada di depan Primkopkar Gunung Jati tersebut merupakan bentuk kepedulian Pimpinan Korem 063/SGJ Kolonel Inf Dany Rakca S.A.P., M.Han untuk menyediakan rest area bagi para pemudik yang melintas di depan Makorem 063/SGJ. 

    "Pos Rest Area menyediakan layanan kesehatan yang siap saat sedia di Pos dengan peralatan dan perlengkapan kesehatan yang di dukung dari Personel Denkesyah 03.04.03 Cirebon, " ucap Kapen. 

    Masih kata Kapen, Rest area yang ada menyediakan tempat istirahat, toilet, musholah serta tempat-tempat yang menjual makananan dan minuman untuk para pemudik. 

    Diakhir keterangannya, Kapen menyampaikan bahwa Pimpinan Korem 063/SGJ mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya bagi petugas yang sudah dua pekan stand by di Pos Rest area Korem 063/SGJ. (Bekti)

    Korem 063/SGJ Kota Cirebon Jawa Barat
    Agus Subekti

    Agus Subekti

    Artikel Sebelumnya

    Kenang Masa Biru Putih, Alumni SMPN 1 Cikalahang...

    Artikel Berikutnya

    Milad ke Sebelas, Imam Saputra Beri Arahan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Mabes TNI Gelar Upacara Peringatan Hari Bela Negara Ke-76 Tahun 2024

    Ikuti Kami